Hidup: sebuah Panggilan
Markus Juhas Irawan
“Lalu Yesus memanggil kedua belas murid-Nya dan memberi mereka kuasa untuk mengusir roh-roh jahat dan untuk melenyapkan segala penyakit dan segala kelemahan. Yesus mengutus mereka dan berpesan, ”(mat 10:6-8).
Yesus mengutus para murid setelah melihat orang banyak. Ia begitu kasihan sebab menyaksikan kawanan tanpa gembala. Mereka ini mengikuti Yesus untuk disembuhkan, untuk mendengarkan SabdaNya. Ada proses berikutnya dalam beriman. Kasih Tuhan bakalan tumbuh bila tergabung dalam kelompok-kelompok penggembalaan. Di situlah tugas bersama menjaga para pengikut Yesus dengan ajaran2 dan perbuatan2 serta memuji memuliakan Tuhan. Persekutuan dalam kelompok2 dibawah pengajaran para rasul-yang diberi kuasa- membawa hidup iman makin terjamin (diperhatikan, saling meneguhkan). Karenanya sebagai orang beriman perlulah kita tergabung dalam kelompok entah ikatan teritorial atau kategorial. Sebab memang Disitulah kita mengambil bagian dalam penggembalaan. Bagaimana imanku tumbuh dalam persekutuan lingkungan/ kelmpok kategorial? Berkah Dalem.